Sensasi Menjelajahi Setiap Ruangan Di Museum History Of Java


Salah satu tempat wisata di Jogja yang patut anda coba di saat hari libur anda yaitu Museum History Of Java. Sebab, di museum sejarah yang satu ini anda bisa mendapatkan pengalaman yang menarik sambil belajar sejarah. Banyak bukti peninggalan sejarah yang bisa anda jumpai di museum ini. Bahkan, jika anda menjelajahi di setiap ruangan di museum ini anda bisa merasakan sensasi yang tak akan pernah terlupakan.

Jelajah Ruangan Museum History Of Java


Pada saat anda semuanya mencoba untuk masuk kedalam museum ini, pertama-tama anda akan dibawa untuk menonton film yang dengan durasi empat setengah menit. Film ini mengisahkan sejarah terbentuknya Pulau Jawa serta aneka ragam kebudayaan didalamnya.

Setelah menyaksikan film, selanjutnya anda akan diajak ke dalam lorong Austronesia. Di dalam lorong austronesian ini para pengunjung bisa mempelajari awal perkembangan Pulau Jawa. Diantaranya memahami tentang kondisi geografisnya, penduduknya dan juga jenis hewan asli yang ada di wilayah tersebut.

Di lorong tersebut, anda juga bisa menyaksikan secara langsung barang peninggalan manusia purba. Barang-barang tersebut dibuat dengan menggunakan batu dan perunggu. Benda yang ada di museum ini juga dilengkapi dengan penjelasannya. Bahkan sudah tersedia barcode khusus, untuk memunculkan tokoh yang ada di museum ini. Menariknya akan bergerak pada saat di scan menggunakan aplikasi AR.


Bahkan berbagai macam binatang yang ada di museum ini, pada saat di-scan nantinya juga bisa mengeluarkan suara. Inilah yang menjadi daya tarik dari museum ini. Pada aplikasi tersebut, para pengunjung juga dapat mengambil foto bersama objek AR-nya. Hasil fotonya pastinya akan sangat menarik.

Kemudian, di museum ini para pengunjung juga bisa melihat lorong Majapahit. Aneka barang peninggalan kerajaan Hindu-Budha di Indonesia bisa anda jumpai langsung di lorong ini. Diantaranya anda bisa melihat arca dengan bentuk binatang mitologi serta artefak yang khas dari kerajaan itu.

Disini anda juga bisa menjumpai lorong Walisongo. Di dalam lorong ini terdapat berbagai macam barang peninggalan kerajaan Islam serta tokoh penyebarnya, yang mana semuanya dapat anda pelajari di wahana ini. Pada lorong ini anda bisa menjumpai peninggalan seperti wayang serta berbagai artefak dengan goresan huruf arab kuno.



Selanjutnya anda akan dibawa ke lorong Mataram. Di dalam lorong ini akan dibahas tentang sejarah kerjaan Sultan Agung serta keturunannya. Selain itu juga akan diceritakan tentang pecahnya Kasultanan Mataram menjadi dua, diantaranya yaitu Jogjakarta dan Surakarta.

Ada juga lorong Kraton Paviliun, yang didalamnya terdapat berbagai macam barang asli dari Kraton Jogja dan Surakarta. Tapi, disini anda tidak boleh memotret dan merekam, hanya boleh melihat saja.


Sensasi yang dirasakan pada saat mengunjungi museum ini memang terasa berbeda dengan kunjungan ke museum lainnya. Sebab semua yang disajikan disini unik. Banyak sekali barang kuno yang dikemas dengan menggunakan teknologi modern.



History Of Java Museum
Information & Reservation Center

W.a C.s.0857.4822.8300

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Wisata Bahari Lamongan – Alamat, Harga Tiket, Jam Buka dan Wahana Permainan Terbaru

4 Wahana Baru WBL Cobain Deh 4 Wahana Baru di Wisata Bahari Lamongan ini! Dijamin Liburanmu Akan Terasa Lebih Menyenangkan!

Mengetahui Sejarah Berdirinya Museum History of Java